PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI DI PT GREEN GLOVES INDONESIA KECAMATAN KEBONARUM KABUPATEN KLATEN
DOI:
https://doi.org/10.14420/xbsgyk66Keywords:
Disiplin Kerja, Kinerja Karyawan, Kompensasi, Manajemen Sumber Daya Manusia.Abstract
Keberhasilan suatu perusahaan dalam dunia bisnis tidak hanya bergantung pada teknologi semata. Perusahaan juga perlu memperhatikan aspek sumber daya manusia, termasuk kemampuan dan tanggung jawab staff dan karyawan. Kinerja karyawan memiliki dampak besar terhadap keberhasilan perusahaan, dan perusahaan harus secara konsisten berupaya semaksimal mungkin dalam mencapai tujuan dan target dengan efisien, suksesnya tujuan perusahaan sangat tergantung pada kinerja optimal karyawan.
Metodologi penelitian yang diterapkan dalam penelitian ini bersifat kuantitatif, dengan tujuan akhir untuk memahami dan menjelaskan hubungan antara variabel Disiplin Kerja (X1) dan Kompensasi (X2) dalam kaitannya dengan variabel Kinerja (Y). Fokus utama dari penelitian ini adalah untuk menjelaskan kekuatan penjelas variabel X, yang memiliki potensi untuk memberikan pengaruh pada variabel Y. Dengan metode pengumpulan data menggunakan penyebaran kuesioner dan interview.
Hasil penelitian menunjukkan ada pengaruh yang positif dan signifikan dari disiplin kerja terhadap kinerja karyawan di bagian produksi PT Green Gloves Indonesia. Adanya pengaruh positif dan signifikan antara kompensasi dan kinerja karyawan di bagian produksi PT Green Gloves Indonesia. Terdapat pengaruh positif signifikan antara disiplin kerja dan kompensasi dengan kinerja karyawan di bagian produksi PT Green Gloves Indonesia, menunjukkan bahwa tingkat disiplin kerja dan kompensasi saat ini sudah cukup baik. Dengan demikian, jika kedua faktor tersebut ditingkatkan lebih lanjut, kemungkinan besar kinerja karyawan akan meningkat lagi dan mencapai tingkat optimal yang lebih tinggi.