PENGARUH STRATEGI KOMUNIKASI, PEMASARAN DAN PELAYANAN TERHADAP MINAT KONSUMEN DI RUMAH MAKAN STAR STEAK CABANG NGINGAS KLATEN

Authors

  • Nur Baiti Fadilla Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Madani Klaten Author

DOI:

https://doi.org/10.14420/dj0qrx40

Keywords:

strategi komunikasi, pemasaran, pelayanan, minat konsumen

Abstract

Di Klaten banyak bisnis yang berkembang salah satunya bisnis kuliner, namun semenjak adanya wabah covid 19 banyak pebisnis yang mengalami kerugian bahkan usahanya terpaksa harus tutup, maka dari itu pebisnis di tuntut lebih kreatif dan inofatis serta harus jeli melihat peluang bisnis yang ada untuk  mempertahankan bisnisnya. Dengan cara meningkatkan strategi komunikasi  pemasaran dan pelayanan agar meningkatkan minat konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi komunikasi pemasaran dan pelayanan terhadap minat konsumen di Rumah makan STAR STEAK cabang Ngingas Klaten di masa Pandemi Covid 19.  Penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan penyebaran kuesioner. Populasinya adalah konsumen Rumah Makan STAR STEAK cabang Ngingas Klaten di Jl. Ronggo Warsito, Gunungan, Bareng Lor, Klaten.  Untuk sampel berjumlah 100 orang. Hasil penelitian bahwa : (1) Strategi komunikasi berpengaruh signifikan terhadap minat konsumen di rumah makan STAR STEAK cabang Ngingas Klaten. (2) Pemasaran tidak berpengaruh terhadap minat konsumen di rumah makan STAR STEAK cabang Ngingas Klaten, namun STAR STEAK sendiri sudah memiliki brand sehingga sudah terkenal di kalangan masyarakat, selain itu STAR STEAK juga memiliki cita rasa yang khas di menu yang di sajikan.(3) Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap minat konsumen di rumah makan STAR STEAK cabang Ngingas Klaten. (4) Strategi komunikasi,pemasaran dan pelayanan apabila bersamaan berpengaruh terhadap minat konsumen di rumah makan STAR STEAK cabang Ngingas Klaten.

Downloads

Published

2021-09-01

How to Cite

PENGARUH STRATEGI KOMUNIKASI, PEMASARAN DAN PELAYANAN TERHADAP MINAT KONSUMEN DI RUMAH MAKAN STAR STEAK CABANG NGINGAS KLATEN. (2021). Fenomena , 1(1), 45-60. https://doi.org/10.14420/dj0qrx40